}

Saturday, October 30, 2010

16 website yang aman untuk anak

Berikut adalah website internet sehat untuk anak

1. Netsmartz Kids.

Netsmartz adalah memiliki hits tinggi setiap tahunnya untuk anak SD. Mengajarkan keamanan berinternet melalui karakter yang menyenangkan, game, lagu dan video.

2. Disney’s Surfswell Island-
pulau interaktif dimana siswa mempelajari keamanan berinternet dengan karakter Disney. Siswa berpetualang dengan karakter Indiana Jones bersama Mickey dan teman-temannya dan mereka belajar mengenai keamanan berinternet.

3. Privacy Playground- The First Adventure of the Three Cyber Pigs -

sebuah game yang didesain untuk usia 8-10 dimana siswa membantu Cyber Pigs menjalakan website , memasarkan plys, spam, dan bertemu dengan serigala yang tidak bersahabat.

4. Safety Land-

Kota interaktif yang mengajarkan kemanan berinternet. Siswa membantu Pahlawan Kemanan dalam menangkap karakter buruk di Internet dengan mencari bangunan di kota dan menjawab pertanyaan mengenai keamanan Internet.

5. Safe Surfing with Dongle-
Siswa mempelajari tentang email, chat, bermain game, dan bersenang- senang secara online dengan game dan film interaktif.

6. iKeep Safe-

Program keamanan anak di Internet yang mengikuti seekor kucing bernama Faux Paw dan petualangannya di Internet. Buku online dan videonya mengajarkan kemananan dasar Internet , bagaimana mengatasi cyber bullying, menyeimbangkan dunia nyata dan dunia maya, dan resiko serta bahaya mendownload. Sangat berkualitas!

7. Welcome to the Web-

website interaktidf yang mengajarkan kepada siswa menganai Internet melalui tantangan dan aktivitas. Siswa belajar konsep dasar dari Internet, navigasi, dan mengunjungi website , tetap aman selama online, menganai browser, copyright, dan bagaimana menggunakan fungsi pencarian.

8. Faux Paw and the Dangerous Download- Video dari iKeep Safe, didalamnya, Faux Paw mempelajari bahwa mendownload adalah cara yang baik dalam memperoleh informasi, tetapi hanya apabila dijalankan dengan cara yang benar. Video ini mengajarkan petunjuk yang berharga tentang illegal file sharing.

9. Internet Safety with Professor Garfield-

Latihan pada online safety, cyberbullying, dan fakta atau opini dan bentuk-bentuk media. Setiap bab terdiri dari sebuah video, game, dan quiz.

10. The Carnegie Cyber Academy-

Siswa bergabung dengan Cyber Academy dan menuntaskan beberapa misi untuk memperlengkapi mereka diri mereka menjadi masyarakat cyber dan pertahanan di Internet.

11. Common Sense with Phineas and Ferb-

Video pendek yang membantu siswa mempelajari aturan cyberspace dan tips aman online.

12. Think U Know Cyber Cafe-

lingkungan virtual diamana siswa dapat mempraktekkan keamanan online dengan cara yang baik. Di cafe, siswa membantu virtual kids mengambil pilihan yang baik saat menggunakan email, sms, pesan instant, web browsing, membuat profil online, dan chat di chat room.

13. NS Teens-

Siswa yang lebih tua mempelajari mengenai cyberbullying, email, IM, chatrooms, gaming, informasi yang terlalu terbuka, jejaring sosial, dan tips keamanan Internet melalui video, game, dan komik online.

14. The Bully Roundup- Game interaktif dimana siswa melakukan test sifat aktifnya dengan lebih cerdas.

15. Child Net-

game, informasi, dan banyak lagi terutama untuk siswa kelas dasar dan menengah dalam mempelajari Internet secara aman.

16. Stop Bullying Now!-

Sebuah website yang mengajarkan kepada murid-murid bagaimana menghadapi pelecehan melalui video, game dan tips-tipsnya.

EdocZa si mesin pencari yang hebat

EdocZA adalah mesin pencari untuk dokumen. Mungkin hasil yang sama akan anda dapatkan dengan menggunakan mesin pencari Google, namun kenyataannya tidak semua orang mengetahui bagaimana menggunakan filter dalam mencari file di Google, dan tidak semua orang suka menggunakan fungsi pencarian yang rumit misalnya dengan tambahan kode 'file:' atau menggunakan advanced search. Inilah mengapa website ini merupakan salah satu alternatif yang menarik untuk digunakan, karena penggunaanya sangat mudah. Sebagaimana disebutkan disana, anda dapat mencari dokumen dengan tipe : PDF, DOC, XLS, RTF, Flash file, dan Power Point (PPT) Selain jenis file, anda juga dapat memilah menjadi bahasa yang anda inginkan, dengan disediakan sekitar 30 jenis bahasa yang berbeda, hal inipun juga dapat dilakukan di Google, tetapi dengan mesin pencari ini tentunya akan lebih cepat dan mudah.

CSS ( cascading style sheets)

CSS (Cascading Style Sheets - Bahasa lembar Gaya). CSS merupakan bahasa yang digunakan untuk mengatur tampilan suatu dokumen yang ditulis dalam bahasa markup / markup language. Jika kita berbicara dalam konteks web, bisa di artikan secara bebas sebagai : CSS merupakan bahasa yang digunakan untuk mengatur tampilan / desain suatu halaman HTML. Dulu, sebelum CSS menjadi standar untuk mendesain halaman web seperti sekarang, halaman web di desain menggunakan . jadi dibuat dulu desainnya, dalam format .psd atau jpeg, lalu di slice atau di potong potong menjadi bagian – bagian terpisah.

Dengan CSS, cara kerja ini dirubah. Anda membuat halaman HTML, lalu anda berikan identitas pada bagian2 tertentu dengan tag
baik itu menggunakan atribut id
atau class
. Lalu anda buat satu file css, bisa di selipkan pada bagian atau dalam file berbeda dan di hubungkan dengan tag . File CSS tadi memberikan nilai dan definisi pada bagian tertentu dari halaman html tadi yang diberikan identitas melalu tag
.

Pengertian CMS ( content management system )

Content Management System adalah aplikasi yang didesain untuk menciptakan, mengatur dan mengimprovisasi data. Menyederhanakan proses yang kompleks dan rumit dalam mempublikasikan konten pada website atau intranet. Dalam CMS, data dapat berbentuk apa saja - teks, gambar, film, data teknologi, dan lainnya.
Dengan kemudahan ini bahkan orang awam pun dapat membuat teks dan konten dengan fitur halaman multimedia dengan menggunakan aplikasi yang cerdas ini. Selain kemampuannya yang cukup banyak dalam hal desain dan publikasi halaman web, CMS juga digunakan untuk menjalankan tugas-tugas seperti :

1. Membantu menerima data dan melakukan penyimpanan dengan mudah.

2. Membantu mencegah duplikasi konten Mempermudah tugas dalam penulisan laporan Pengaksesan data dengan hak akses.

Jenis-jenis CMS - Secara garis besar terdapat 5 jenis Content Management System yaitu :

1. Enterprise CMS (ECMS) - Berhubungan dengan menciptakan, mengatur, membagi informasi dalam organisasi, juga mengoptimalkan proses bisnis perusahaan. Umumnya menyatu dengan aplikasi dari organisasi tersebut, memastikan alur proses konten data ke user lancar, mengurangi resiko dan mencegah duplikasi.

2. Web CMS (WCMS) - Seperti disebutkan diatas, bertujuan untuk membuat kerja mendesain den mempublikasikan konten jauh lebih mudah sehingga setiap orang dapat membuat konten tanpa perlu memiliki kemampuan HTML.

3. Mobile CMS (MCMS) - Membantu menyimpan dan menyalurkan konten ke perangkat mobile seperti telepon genggam, PDA, dan sebagainya.

4. Component CMS (CCMS) - Mengatur konten dalam level berjenjang .

5. Document CMS (DCMS) - Mengatur data elektronik dokumen dan gambar. CMS - Open Source - Open Source CMS tersedia dimana kita dapat memodifikasi sesuai dengan kebutuhan anda, tetapi apabila anda ingin kebutuhan yang lebih spesifik seperti multi bahasa, auto link check, dan sebagainya maka anda perlu memesan khusus aplikasi ini. Kapan menggunakan CMS - Sebenarnya ini tergantung dari berbagai faktor dimana anda membutuhkan CMS atau tidak. Seperti ukuran website , jumlah pengunjung yang dihasilkan dari website , pengetahuan dan keahlian dari web master. Apabila website anda berukuran besar, tentunya terdiri dari banyak konten dan materi untuk dikelola. Jadi ini membutuhkan CMS. Yang akan menyimpan materi dalam format yang terstruktur dan efisien serta berbentuk database yang berkualitas.Sisi administratif dari CMS akan mengatur segala kerahasiaan database. Bahkan terkadang website kecilpun juga memerlukan CMS. CMS juga berfungsi dalam mengemat waktu dalam melakukan perubahan pada website anda tanpa perlu pengetahuan dan pengalaman dalam mengembangkan website . Ini akan menghemat waktu anda dalam mengontak web desainer lagi dan lagi untuk melakukan modifikasi kecil secara berkala. Atribut sebuah CMS yang efektif - Fitur utama dari CMS adalah kemudahan dalam penggunaan. Seperti mendesain layout, mempublikasi dan mendistribusikan data. Harus memiliki support yang kuat apabila suatu saat web master mengalami kendala dalam hal teknis dan skill. Harus cukup sederhana untuk dipelajari. Error kontrol yang dapat terbaca. Selain hal diata, CMS yang baik adalah dapat diarahkan ke berbagai versi dan skala pada berbagai platform. Semua hal diatas yang menentukan baik tidaknya sebuah CMS.

Macam aplikasi dan cara mengubah blog atau website dalam versi mobile

1. MoFuse.

MoFuse adalah jaringan built-it-yourself mobile site yang paling cepat berkembang di dunia. Mobile Fusion atau MoFuse menyediakan platform yang dapat digunakan oleh para bisnis, blogger, dan web publisher untuk menyediakan pengalaman mobile yang menarik pada perangkat mobile.

2.Mobify .

Mobify Akses mobile web meningkat 30% setiap tahunnya, tetapi sebagian besar website tidak berjalan normal di layar yang kecil. Mobify adalah layanan web yang menyediakan cara yang cepat untuk mengoptimalkan sebuah website untuk akses mobile. Pubsliher, web designer dan blogger menggunakan Mobify untuk merancang tata letak secara visual di versi mobile pada website yang sudah ada.
3. Mowser.

Mowser membuat website menjadi mobile dengan mengambil halaman HTML secara normal yang ditampilkan di PC dan menyesuaikannya agar dapat bekerja pada mobile phone. Saat proses penerjemahan, Mowser mengkonversikan halaman dengan detail yang dapat ditemukan di dev.mobi untuk memastikan kualitas tebaik dan halaman web yang tampil dengan baik pada perangkat mobile phone. Mowser dapat mengubah gambar, format teks dan beberapa aspek tertentu di fungsionalitas halaman web.

4. Wirenode Menciptakan website mobile secara gratis menggunakan mobile page editor. Anda dapat menggunakan semua fungsi yang ada disana, mengupload gambar, atau mengkustomisasi halaman. Anda dapat membuat sebanyak apapun website yang anda inginkan, menghubungkan halaman website dan mempublikasikan.

5.Instantmobilizer

Instant Mobilizer,dari dotMobi, menyajikan mobile Web dalam hitungan detik! dotMobi kini menawarkan sebuah layanan yang nyaman dan hemat biaya untuk menyesuaikan website yang ada menjadi versi mobile-friendly. Instant Mobilizer mengubah ukuran gambar, memformat ulang teks dan memasukkan fitur yang mobile-friendly untuk memastikan Web anda dapat bekerja di setiap mobile phone. Kini lebih dari 60% konsumen memiliki web phone. Instant Mobilizer merupakan sarana yang sempurna bagi bisnis kecil anda.

6. Mippin

Mippin adalah aplikasi mobile yang tangkat dan dinamis dan sebuah perusahaan konten. Mippin serupa dengan Mofure. Anda dapat mengatur dengan cepat versi mobile dari website anda. Sangat mudah digunakan dan menawarkan Admob untuk pilihan beriklan.

7. Easymobilizer Menyediakan alamat URL anda yang teroptimasi untuk versi mobile. Copy dan paste url website anda dan akan langsung bekerja.

8. Google Apabila anda ingin cara yang cepat, gratis dan mudah, anda dapat mencoba http:// www.google.com/gwt/n Anda dapat mengoptimize website anda menjadi versi mobile. Kekurangannya adalah alamat url yang menjadi sangat panjang. Untuk masalah ini anda dapat menggunakan layanan pemendek url seperti bit.ly atau tinyurl.com .

Pengertian phpwcms

phpwcms adalah content management system berbasis website yang kokoh dan solid, menggunakan PHP script dan database MySQL. phpwcms digunakan oleh ribuan website di seluruh dunia. phpwcms menggunakan beberapa tipe content (beberapa diantaranya : HTML/ WYSIWYG, teks, gambar, list gambar, flash media player, buku tamu, kontak form, summary, poling, FAQ, dan masih banyak lagi) yang dapat dikombinasikan di setiap halaman/artikel.

Modul konten dari sebuah artikel juga dapat dibuat per halaman. phpwcms merupakan total full framework yang dapat dengan mudah dikembangkan dengan kode tambahan tanpa perlu mengubah sistem webnya.

Mencoba OS android melalui PC

Selain untuk PC Windows, Android Emulator juga tersedia untuk Mac OS X (Intel) dan Linux. Pada tips berikut, saya menggunakan Microsoft Windows XP untuk menjalankan Android Emulator.
1. Pastikan komputer memenuhi persyaratan system untuk menjalankan Android Emulator.

2. Install Java Development Kit (JDK).

3. Install Eclipse (Optional). Jika anda berencana untuk mengembangkan aplikasi menggunakan Android Development Tool (ADT) Plugin anda harus memasang Eclipse.

4.men-Download Android SDK Starter Package.

5. Extract Android SDK Starter Package yang telah di download. Secara default Android SDK Starter Package akan di extract ke direktori android-sdk- windows.

6. Klik kanan My Computer kemudian pilih Properties. Pada System properties klik Advanced kemudian Environment Variables.
Pada System Variables klik New, isikan PATH pada Variable Name kemudian isikan lokasi direktori tools pada Variable Name. Sebagai contoh saya mengekstrak Android SDK pada direktori F:\Prog \android-sdk-windows, maka lokasi direktori tool adalah : F:\Prog \android-sdk-windows \tools

7. Jalankan File SDK Setup.exe untuk membuka Android SDK and AVD Manager

8. Pada Android SDK and AVD Manager pilih Available Package, beri tanda centang seperti gambar di bawah kemudian Install Selected.

9. Setelah proses download dan instalasi selesai, pilih Virtual Device kemudian klik New .

10. Pada bagian Name isikan nama virtual device anda, Target : Android 2.2 – API Level 8 kemudian klik Create AVD.

11. Klik Start untuk menjalankan Virtual Device yang telah anda buat sebelumnya.


Semoga berhasiL . . Happy android

Cara mengubah blog menjadi mobile

Sebenarnya ada beberapa cara untuk mengubah blog menjadi mobile, yaitu dengan mendaftarkan ke situs-situs yang menyediakan konverter ke versi mobile atau dengan menggunakan plugin.
Situs-situs penyedia jasa konverter seperti :
1. Mippin
2.Mofuse
3.Mobify
4.Google mobile optimizer .
Untuk yang lain disurfing aja di google .

Di sini saya lebih memilih menggunakan plugin karena lebih praktis. Ada dua plugin, yaitu mobilepress dan wordpress-mobile-pack.


Saya akan menjelaskan langkah-langkah mengubah blog menjadi versi mobile menggunakan wordpress-mobile-pack. Cara instalasi wordpress-mobile-pack :

1. Download plugin wordpress- mobile-pack.

2. Upload plugin, install dan aktifkan
3. Setelah terinstall settingan plugin wordpress- mobile-pack akan muncul di menu Appreance bukan di menu plugins .

Berikut Cara settingan plugin wordpress-mobile-pack :

1. Menu mobile Theme. Pada menu ini kita dapat mensetting jumlah postingan yang akan tampil di versi mobile, jumlah widget, dan settingan untuk menghapus menonaktifkan media yang ada(flash, movie, dll)

2. Menu mobile widget. Pada menu ini kita diijinkan untuk memasukkan widget2 apa saja yang akan ditampilkan pada blog versi mobile
3. Mobile switcher. Menu ini adalah menu untuk mensetting tampilan blog versi mobile ini. Dan menurut saya yang terpenting settingan adalah settingan switcher mode. Maksudnya di sini adalah cara sistem ini untuk mendeteksi kapan harus diubah untuk menjadi versi mobile atau versi dekstop. Saya memilih switcing : browser. nantinya blog ini akan mendeteksi browser yang digunakan dan jika pengunjung menggunakan opera mini atau sebagainya, blog ini akan otomatis mengubah dirinya menjadi versi mobile.

Pulse CMS- website CMS tanpa database

Untuk memiliki sebuah website sederhana yang memiliki fitur content management system tidaklah sulit. Kini tersedia sebuah aplikasi CMS yang dapat anda gunakan dengan sangat mudah. Pulse CMS adalah aplikasi CMS sederhana yang tidak menggunakan database mysql, hanya menggunakan flat-file untuk menyimpan data. Ini sangat efektif bagi anda yang saat ini masih memakai hosting gratis dan tidak memiliki akses ke database. Dengan Pulse CMS, anda dapat memiliki sebuah website hanya dalam beberapa menit.
Setelah itu anda dapat menentukan 'block' pada website untuk di-edit dan Pulse juga memiliki panel administrasi yang sangat mudah untuk melakukan editing langsung dari web browser.

Beberapa fitur Pulse CMS:

1. Anda tidak perlu menggunakan software apapun untuk melakukan editing website . Hanya menggunakan web browser anda dan menuju pada : namawebsiteanda/pulse dan log in.

2. Memiliki fitur Galeri gambar yang dapat digunakan untuk membuat foto galeri yang cepat dan mudah. Dengan fitur one-click back up, anda tidak perlu kuatir terjadi kesalahan dalam mensetting website . Cukup lakukan backup sebelum memulai sesi editing dan anda dapat kembali / restore apabila terjadi kesalahan.
3. Anda yang tidak memiliki akses ke database MySQL di hosting anda, CMS ini tetap dapat digunakan karena menggunakan flat file untuk menyimpan konten jadi tidak memerlukan database MySQL.
4. Tidak perlu instalasi, karena anda cukup memindahkan folder 'Pulse' ke folder root di hosting anda dan selesai. Yang perlu anda lakukan hanya merubah password awal saja. Pulse Pro (versi berbayar : $12) memiliki tambahan fitur blog sederhana yang dapat di- embed di halaman manapun di website anda.

Friday, October 29, 2010

Soal USM STAN tahun akademik 2010/2011


Contoh soal ini diperuntukan untuk siswa yang ingin melanjutkan study di STAN .

Semoga bermanfaat .

KEMAMPUAN VERBAL (nomor 1-35)

Kosakata (nomor 1-6)

1. TUSLAH
A. Biaya masuk
B. Biaya tambahan
C. Biaya perjalanan
D. Biaya pengiriman

2. FAKUKTATIF
A. Tidal diwajibkan
B. Tidak dianjurkan
C. Masih dipertimbangkan
D. Masih diperdebatkan

3. SIANIDA
A. Sari makanam
B. Kandungan gizi
C. Zat beracun
D.pembasmi hama

4. MARITIM
A. Berkenaan dengan gelombang
B. Berkenaan dengan perdagangan
C. Berkenaan dengan alam
D. Berkenaan dengan laut

5. AGRAFIA
A. Kegemaran membaca
B. Kegemaran menulis
C. Ketidakmampuan membaca
D. Ketidakmampuan menulis

6. KULMINASI
A. Pengitungan dini
B. Puncak tertinggi
C. Proses penyatuan
D. Percepatan gerakan

Sinonim ( nomor 7-11 )

7. ELITIS
A. Terpandang
B. Terbatas
C. Terpercaya
D. Terbaik

8. PEDAR
A. Encer
B. Pisah
C. Getir
D. Tajam

9.NANAR
A. Berani
B. Bingung
C. Kosong
D. Tajam

10. AGUN
A. Hutang
B. Gadai
C. Simpan
D. Pinjam

11. AMBIGUITAS
A. Ketidakjelasan
B. Pengertian
C. Kebingungan
D. Penyimpangan


ANTONIM ( nomor 12-16 )

12. CACI
A. Umpat
B. Sanjung
C. Bela
D. Rayu

13. TIMPANG
A. Sempurna
B. Sama
C. Benar
D. Seimbang

14. RAPUH
A. Sehat
B. Teguh
C. Lurus
D. Tegang

15. TENTATIF
A. Tepat
B. Jelas
C. Langsung
D. Pasti

16. ULTIMA
A. Biasa
B. Final
C. Awal
D. Kesan

Analogi ( nomor 17-25 )

17. OMBAK : PANTAI
A. Api : bara
B. Madu : lebah
C. Tebing : jurang
D. Gunung : bukit


18. KARET : GETAH
A. Sawit : minyak
B. Kelapa : santan
C. Tebu : gula
D. Aren : nira

19. AIR MATA : MENANGIS
A. Debu : menyapu
B. Keringat : olah raga
C. Emosi : marah
D. Susu : sapi


20. SEDU : SEDAN
A. Gono : gini
B. Warna : warni
C. Serta : merta
D. Tangis : tawa


21. SEPATU : JALAN
A. Pinsil : makan
B. Garpu : makan
C. Sisir : rambut
D. Buku : baca

22. GERHANA : BULAN : MATAHARI
A. Jari : tangang : kaki
B. Hujan : petir : guntur
C. Toko : buku : pasar
D. Kayu : lemari : kursi

23. SENDOK : MINUM
A. Pulpen : baca
B. Kompor : bakar
C. Pisau : potong
D. Sabun : mandi

24. DUNIA : BUKU
A. Hati : mata
B. Hidup : bahagia
C. Ilmu : belajar
D. Kaki : tulang

25. TERANG : BENDERANG
A. Sunyi : sepi
B. Sayur : mayur
C. Sumpah : serapah
D. Nyiur : melambai


Kemampuan kuantitatif ( nomor 26-29 )

26. Jika 4y-9x=38 dan -2x+7y=39 maka -7x-3y= ....

A. -19
B. -29
C. -1
D. 1


27. 0,1125 : 0,45 + 0,2275 : 0,65 =

A. 0,40
B. 0,45
C. 0,55
D. 0,60

28. 0,875 : 0,25 + 0,44 : 2,75 =

A. 3,42
B. 3,58
C. 3,66
D. 4,42

29. Jika x cm , 12cm ,15cm adalah sisi-sisi segitia siku-siku dan y adalah rusuk sebuah kubus yang luas permukaan 726 cm^2 maka . . .

A. x>y
B. x C. x=y
D. Hubungan x dan y tidak dapat ditentukan

30. Diketahui m dan n dua bilangan positif dan rata-rata dari 3, 6 , 7 dan n sama dengan rata-rata m , 4 , 8 . Rasio antara m dan n secara berturut-turut adalah ....
A. 3 : 4
B. 4 : 3
C. 3 : 5
D. 5 : 3

Petunjuk !
Pilihlah yang merupakan lanjutan dari barisan yang diberikan pada setiap soal berikut !

31. 0, 4, 10, 18, 28
A. 40, 54
B. 40, 48
C. 38, 54
D. 38, 48

32. 15, 8, 45, 64, 75, 512
A. 105
B. 125
C. 600
D. 4096

33. 11, 25, 55, 125, 275, 625
A. 12, 25
B. 30, 25
C. 13, 75
D. 31, 25

34. 2, 4, 4, 7, 8, 10
A. 46, 14
B. 15, 14
C. 15, 13
D. 16, 13

35. 0,25 , 0,5 , 0,75 , 1,25 ,2 . .
A. 3,25
B. 4
C. 3,5
D. 4


36. E, E, E, I, E, M, ...
A. E
B. K
C. N
D. Q


37. X, W, U, V, T, S, Q, R, P, O,...
A. M, N
B. N, M
C. M, L
D. L, M


38. Q, E, N, G, K, I, ...
A. J
B. H
C. L
D. M


39. T, L, P, N, L, P, ...
A. O
B. J
C. Q
D. H

40. G, C, L, E, P, G, ...
A. W, I
B. V, I
C. V, H
D. W, H

Sejarah berdirinya Cahayu

Cahayu adalah central oleh-oleh khas bali yang di dirikan oleh seorang anak dari desa terpencil di bawah lereng gunung jawa tengah. Dengan bermodal tekad yang kuat pak robani mengadu nasib ke pulau bali pada awaL tahun 90-an . Disana tidak semudah harapan ,beliau sempat jadi PRT dan malam harinya menjadi penjaga sebuah rumah sakit .

Lama kelamaan pak robani mencoba berbagai pekerjaan dan usaha ,dari jualan bakso ,mie ayam, tukang sayur , jamu dll . Pada akhirnya beliau memutuskan untuk menjual kacang goreng ( kacang asing khas bali) .

Dengan keuletan dan kegigihannya pak robani berhasil membuat sebuah perusahaan dan central oleh-oleh yang cukup megah di lintasan pariwisata ( di daerah pasar seni sukawati ) . Akhirnya cahayu berdiri pada tanggal 27 september 2002 .
Tujuan didirikannya cahayu sendiri untuk melayani wisatawan lokal maupun mancanegara yg berkunjung dibali. Cahayu membantu memasarkan produk dari pengrajin kecil di bali sehingga hidup mereka lebih layak .
Demikian sejarah singkat berdirinya cahayu yang di dirikan oleh seorang robani , hanya bermodal tekad , ketekunan dan ketrampilan untuk menjadi sukses .
Semoga kisah ini bisa menginspirasi generasi muda untuk berani mengambil resiko menjadi wirausahawan dan membuat indonesia lebih baik atau paling tidak bisa mengangkat derajat kehidupan diri sendiri.